Tamagotchi Hidup Lagi ?
SeeSaw - Seakan ingin mengulang kesuksesan yang pernah dicapai dulu, game buatan Akihiro Yokoi dan Aki Maita itu hadir lagi dengan fitur baru dalam bentuk Tamagotchi Friends. Kita semua pasti ingat sekitar 17 tahun lalu, dunia digemparkan dengan kehadiran Tamagotchi. Permainan berbentuk telur dengan karakter berbagai macam binatang itu telah mencuri hati penikmat game.
Game keluaran Bandai itu mengajak penikmat game untuk merawat dan memelihara hewan peliharaan digitalnya secara interaktif karena pemain harus memberi makan dan mengajak hewan peliharaannya bermain. Disadur Pocket-lint, pemain tak hanya mempertemukan hewan digital peliharaannya melalui nirkabel, tapi juga Tamagotchi tampil lebih genit sekarang. Bagaimana tidak, mereka bisa mengirim pesan kepada teman lawan jenis untuk mengajaknya kencan. Informasi lebih lanjut mengenai Tamagotchi Friends pada situs tamagotchifriends.com.
Game keluaran Bandai itu mengajak penikmat game untuk merawat dan memelihara hewan peliharaan digitalnya secara interaktif karena pemain harus memberi makan dan mengajak hewan peliharaannya bermain. Disadur Pocket-lint, pemain tak hanya mempertemukan hewan digital peliharaannya melalui nirkabel, tapi juga Tamagotchi tampil lebih genit sekarang. Bagaimana tidak, mereka bisa mengirim pesan kepada teman lawan jenis untuk mengajaknya kencan. Informasi lebih lanjut mengenai Tamagotchi Friends pada situs tamagotchifriends.com.
Rumor yang beredar saat ini, terdapat lima mini-games dalam satu perangkat seperti Coffretchi, Knighttchi, Tropicatchi, dan Spacytchi. Rencananya, perangkat Tamagotchi Friends dirilis pada Desember mendatang di Inggris. Sementara di Amerika harus bersabar hingga musim gugur 2014.
0 comments: